Reses, Nur Fauzan Kawal Aspirasi Warga
Suasana akrab terjadi antara masyarakat dan aleg dari PKS ini, bagaimana tidak Fauzan begitu nama akrab beliau disapa, beliau berbaur duduk ngopi dan bercengkrama bersama guna menyerap aspirasi masyarakat di Kecamatan Purbolinggo.
“Sejak Senin - Rabu saya berkunjung di wilayah pemilihan saya di dapil 1, yaitu Purbolinggo, Sukadana dan Way Bungur. Dalam kunjungan tersebut muncul beberapa permintaan masyarakat, yang pada intinya adalah mereka menginginkan perhatian khusus dari pemerintah daerah melalui wakil mereka yang duduk di DPRD Kabupaten,” kata Nur Fauzan.
Pada kesempatan tersebut, Nur Fauzan berjanji akan membawa aspirasi masyarakat ini sampai ke tingkat kabupaten. Untuk diketahui, pertemuan ini berlangsung Rabu malam, 01 Desember 2015. Di salah satu kediaman warga yang dihadiri sekitar 30 Warga Kecamatan Purbolinggo, yang masing-masing terdiri dari beberapa elemen masyarakat. []
0 Response to "Reses, Nur Fauzan Kawal Aspirasi Warga"
Posting Komentar