Istri Gubernur Gatot Belanja Bareng 130 Anak Yatim

MEDAN (24/5) – Ketua Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial (BK3S) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Sutias Handayani menemani 130 anak yatim piatu berbelanja kebutuhan sekolah di Pusat Perbelanjaan Maju Bersama, Jl. Letda Sujono Tembung, Kota Medan, Ahad (24/5).

"Ibu harapkan anak-anak bisa mengunakan bantuan-bantuan ini untuk keperluan sekolah," pesan Sutias kepada anak-anak yatim yang ikut bersamanya.

Pada kesempatan itu, Sutias juga meminta kepada orang tua maupun wali para anak yatim agar mau bersabar mendidik dan memelihara anak yang merupakan titipan Allah SWT.

"Percayalah bila kita memelihara anak-anak yatim piatu besar pahalanya juga surga imbalannya," ujar Istri Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho itu.

Sutias pun mengimbau masyarakat yang memiliki kondisi finansial lebih beruntung untuk memberikan bantuan agar meringankan beban keuangan para orang tua dan wali para anak yatim piatu.

"Daripada uangnya dihambur-hamburkan ke tempat tak bermanfaat, lebih baik disisihkan kepada yang membutuhkan, seperti orang kurang mampu secara ekonomi dan anak yatim piatu," imbaunya.

Sementara itu, salah satu peserta yang juga siswa SD Jalan Gudang, Panji mengungkapkan rasa senang dan bahagia bisa berbelanja kebutuhan sekolah bersama Ibu Provinsi Sumatera Utara itu.

"Semoga Ibu Sutias dan yang membantu kami murah rezeki. Saya berjanji akan memanfaatkan pemberian ini, juga belajar sungguh-sungguh," katanya.

Keterangan Foto: Istri Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho, Sutias Handayani (tengah, berjilbab abu-abu) saat menemani anak-anak yatim piatu berbelanja kebutuhan sekolah di Pusat Perbelanjaan Maju Bersama, Jl. Letda Sujono Tembung, Kota Medan, Ahad (24/5).

Sumber: Humas Pemprov Sumatera Utara



Posted by @PKSLamtim

0 Response to "Istri Gubernur Gatot Belanja Bareng 130 Anak Yatim"

Posting Komentar