Wakil DPRD Lamtim Lakukan Peninjaun Lokasi Pendangkalan Sungai Bandaragung-Curug

Lampung Timur, (09/05) Curah hujan yang tinggi diawal tahun 2016 ini membuat dangkal sungai yang ada di Srimenanti.
Hendri Nurhadi saat mengadakan peninjauan ke lokasi menyampaikan "sungai ini selain tak dapat menampung curah hujan yang tinggi memang mengalami pendangkalan" ujarnya kepada jabung-online.org. (senin 09/05/2016)
"Kondisi seperti ini mengakibatkan petani mengalami perubahan pola tanam yang tak serentak dan akhirnya pun mendapatkan hasil panen yang tak maksimal bahkan cenderung mengalami kerugian" lanjut Hendri.
Masyarakat berharap ada perhatian khusus dari Pemerintah Kabupaten Lamtim untuk melakukan trobosan serius mengenai masalah tersebut. (Red)
Hal senada disampaikan Hendri Nurhadi yang juga wakil ketua DPRD Kabupaten Lampung Timur. "Kami berharap pemerintah daerah melakukan tindakan serius berupa pengerukan hulu sampai hilir sungai, mengingat Srimenanti dapat menopang hasil pertanian yang cukup besar untuk Kabupaten Lamtim", tandasnya. (Nn/Jabung Online)

0 Response to "Wakil DPRD Lamtim Lakukan Peninjaun Lokasi Pendangkalan Sungai Bandaragung-Curug"

Posting Komentar