Dewan PKS, Turun Bantu Bencana Puting Beliung di Pasir Sakti



Hujan deras disertai angin puting beliung membawa duka di dusun 5 dan 8 Desa Pasir Sakti Kecamatan Pasir Sakti Lampung Timur kemarin sore, senin 8 Februari 2021.

Hi. Teguh Suyatman, SPd, menyampaikan bahwa dari kejadian angin puting beliung kemaren sudah didapat data ada 73 kepala keluarga yang tersebar di dusun 5 dan dusun 8, dengan rincian 21 kategori rusak sedang, 17 rusak parah dan sisanya rusak ringan.

Pagi ini masyakat sekitar sudah mulai bergotong royong, saling bahu membahu untuk meringankan beban saudara,  keluarga dan tetangganya yang terkena musibah. 

Secara kelembagaan, sebagai Anggota Dewan dari dapil 4, Hi. Teguh Suyatman sudah berkoordinasi dengan aparat desa setempat dan instansi terkait baik dari Kecamatan, Kabupaten khususnya Badan Penanggulangan Bencana untuk segera hadir memberikan bantuan sebagai bentuk tugas dan tanggung hadirnya pemerintah

0 Response to "Dewan PKS, Turun Bantu Bencana Puting Beliung di Pasir Sakti"

Posting Komentar